Perbaikan Jalinsum Ambles Di Lahat Kembali Dilanjutkan
Perbaikan Jalinsum Ambles Di Lahat Kembali Dilanjutkan
Petugas Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) 5 Palembang akhirnya kembali melanjutkan perbaikan Jalan Lintas Tengah Sumatera yang menghubungkan Provinsi Sumatera Selatan dan Provinsi Jambi tepatnya di Jembatan Merah Desa Bunga Mas Kecamatan Kikim Timur Kabupaten Lahat yang ambles sepanjang 25 meter.
Petugas melakukan perbaikan sementara di titik jalan ambles dengan menggunakan 1 unit alat berat, kemudian melakukan penimbunan badan jalan yang ambles menggunakan agregat.
Pengerjaan yang dilakukan saat ini merupakan perbaikan sementara agar jalan tersebut dapat fungsional kembali. Untuk perbaikan permanen saat ini masih dalam proses desain dan perencanaan.
Sebelumnya upaya perbaikan dan penimbunan jalan ambles ini terpaksa dihentikan, karena kondisi tanah yang masih labil dan terus bergerak.
Pergerakan tanah tersebut diduga disebabkan adanya lubang di bagian bawah serta derasnya terjangan air Sungai Kikim di bagian bawah badan jalan.
Komentar Facebook