KPU Musi Rawas Terima Pengiriman 1.932 Dus Surat Suara
KPU Musi Rawas Terima Pengiriman 1.932 Dus Surat Suara
Surat suara pemilu calon anggota legislatif dan pilpres 2019 tiba di gudang logistik KPU Kabupaten Musi Rawas pada Rabu sore yang diangkut dengan dua mobil truk kontainer.
Logistik surat suara ini yakni hanya 4 jenis surat suara yakni surat suara pemilu pilpres, pemilu legislatif DPR RI, DPRD Provinsi Sumatera Selatan dan surat suara DPRD Kabupaten Musi Rawas yang masih tersegel di dalam 1.932 dus. Sementara untuk jenis surat suara pemilu calon anggota DPD Dapil Sumsel dijadwalkan baru akan tiba pada 3 Maret mendatang.
Ketua KPU Musi Rawas Anasta Tias mengatakan, saat ini pihaknya baru menerima 4 jenis surat suara pemilu 2019 yang semuanya ada di dalam 1.932 dus. Nantinya KPU Musi Rawas akan langsung melakukan penghitungan ulang untuk memastikan jumlah logistik surat suara yang diterima.
Dengan masuknya logistik surat suara, saat ini kesemua logistik surat suara telah tersimpan di gudang KPU Musi Rawas dengan penjagaan 24 jam oleh Aparat Kepolisian Polres Musi Rawas.
Komentar Facebook