Bulog Jamin Stok Beras Dan Sembako Aman Jelang Ramadhan
Bulog Jamin Stok Beras Dan Sembako Aman Jelang Ramadhan
Menjelang datangnya bulan suci Ramadhan, Perum Bulog Lubuklinggau memastikan ketersediaan sejumlah pasokan bahan kebutuhan pokok untuk wilayah Kota Lubuklinggau Sumatera Selatan.
Dimana untuk ketersedian bahan pokok tersebut, Bulog Lubuklinggau telah menyediakan stok di gudang sebanyak 1.500 ton beras, stok gula pasir 200 ton, daging sapi beku sebanyak 4 ton serta stok minyak goreng 3 ton dan tepung terigu sebanyak 300 kilogram.
Ketersediaan bahan kebutuhan pokok yang dilakukan Bulog Lubuklinggau ini untuk menjamin keamanan ketersediaan stok bahan kebutuhan pokok bagi warga masyarakat di wilayah Kota Lubuklinggau. Stok bahan pokok ini dirasakan cukup aman hingga tiga sampai empat bulan kedepan, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir.
Sementara itu demi mengamankan harga sembako menjelang Ramadhan, Bulog Lubuklinggau juga menggelar operasi pasar stabilisasi harga dengan mendirikan tenda penjualan sembako baik di pasar, hingga kepemukiman warga.
Komentar Facebook