Tahun Ini Arus Mudik Di SMB II Palembang Turun 14% Dibanding 2018

Tahun Ini Arus Mudik Di SMB II Palembang Turun 14% Dibanding 2018

Memasuki hari kelima pasca libur panjang dan Hari Raya Idul Fitri tahun 2019, sebanyak 15.531 orang berangkat dan tiba melalui Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang. Namun jumlah tersebut cenderung menurun jika dibandingkan musim mudik 2018.

Fahroji selaku General Manager SMB II Palembang mengatakan, terhitung pada puncak arus balik H+4 lebaran total penumpang yang melalui Bandara SMB II mencapai 15.531 orang, dengan 114 penerbangan. Bila dibandingkan pada tahun 2018 terjadi penurunan sekitar 14%, dengan 8.221 pergerakan penumpang, dengan 130 penerbangan pada puncak arus balik.

Penurunan tersebut sudah diprediksi sebelum memasuki masa arus mudik dan arus balik lebaran, baik pergerakan pesawat maupun penumpang berdasarkan kondisi sejak awal tahun yang cenderung menurun. Turunnya penumpang dimungkinkan adanya migrasi penumpang dari angkutan udara ke darat atau air, sehingga arus mudik atau balik menjadi terbagi-bagi.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...