Walikota Palembang Tanda Tangani Pernyataan Penggunaan Aset Bersama TNI AU
Walikota Palembang Tanda Tangani Pernyataan Penggunaan Aset Bersama TNI AU
Walikota Palembang Harnojoyo mengunjungi Mako Lanud Sri Mulyono Herlambang dalam agenda penandatanganan pernyataan bersama antara TNI Angkatan Udara dan Pemerintah Kota Palembang tentang penggunaan aset TNI AU berupa tanah dan bangunan untuk pembangunan fly over dan taman kota.
Walikota Palembang Harnojoyo mengatakan, berterima kasih kepada pihak TNI Angkatan Udara karena sebelumnya TNI AU sudah menghibahkan asetnya berupa tanah seluas 658 meter persegi dan bangunan seluas 126 meter persegi yang berada di kawasan Simpang Polda untuk dijadikan taman serta fly over dan sebagai timbal baliknya Pemerintah Kota Palembang sendiri akan memberikan aset milik Pemerintah Kota Palembang berupa gedung serbaguna beserta sarana dan prasarananya.
Sementara itu Danlanud Sri Mulyono Herlambang Kolonel Penerbang Heri Sutrisno menjelaskan, berterima kasih dengan pihak Pemerintah Kota Palembang dengan penandatanganan pernyataan ini dan menyelesaikan salah satu masalah administrasi negara. Selain mendapat gedung serbaguna TNI Angkatan Udara juga akan diberikan satu unit mobil bus yang dapat dipergunakan untuk operasional. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara TNI AU dengan pemerintah daerah.
Komentar Facebook