Tersangkut Tali Kapal Tongkang, Penumpang Speedboat Terjatuh Di Perairan Sungai Baung

Tersangkut Tali Kapal Tongkang, Penumpang Speedboat Terjatuh Di Perairan Sungai Baung

Kepala Basarnas Palembang melalui komandan tim pencarian Basarnas Palembang, Secho Aprika Berlin mengatakan, jasad korban dievakuasi ke Klinik Pulp And Paper untuk selanjutnya diserahkan ke keluarga korban untuk dimakamkan. Dengan ditemukannya korban, maka operasi SAR dinyatakan ditutup.

Setelah mendapat informasi ada penumpang speedboat yang jatuh ke perairan Sungai Baung, pihak Basarnas Palembang menerjunkan 8 orang personel rescue dan 4 orang ABK menuju ke lokasi kejadian untuk bergabung dengan potensi SAR guna melakukan pencarian terhadap korban. Diketahui sebelum tenggelam korban sedang duduk di atas speedboat, dikarenakan cuaca yang sudah mulai gelap, serang pengemudi speedboat tidak melihat adanya tongkang yang sedang berjalan, sehingga mengakibatkan korban tersangkut tali tongkang yang membuatnya korban terjatuh dan tenggelam.

Pencarian dilakukan dengan melakukan penyisiran menggunakan kapal cepat RIB (Rigit Infletable Boat), penyisiran dimulai dari lokasi awal kejadian serta melakukan manuver circle di lokasi lokasi yang dicurigai korban berada.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...