Pemkot Palembang Terima Tim Penilaian Kota Sehat Tahun 2019

Pemkot Palembang Terima Tim Penilaian Kota Sehat Tahun 2019

Pemerintah Kota Palembang melalui Asisten III Setda Kota Palembang Agus Kelana, Ketua Tim Penggerak PKK, serta Kepala Dinas Kesehatan Kota Palembang menerima kedatangan tim penilaian kota sehat yang akan melakukan penilaian kota sehat di Kota Palembang tahun 2019 bertempat di Balai Kota Palembang.

Dalam kesempatan ini Asisten III Setda Pemerintah Kota Palembang Agus Kelana menjelaskan, sebelumnya Kota Palembang telah mendapat 3 penghargaan kota sehat pada tahun 2011, 2015 dan tahun 2017.

Tahun 2019 ini adalah kesempatan untuk mempertahankan dan kembali meraih penghargaan kota sehat. Oleh sebab itu diharapkan dalam proses penilaian selama 2 hingga 3 hari ini masyarakat dapat ikut berkontribusi menjaga kebersihan Kota Palembang yang akan meliputi sektor pendidikan, perdagangan, industri, penataan lingkungan kumuh.

Ia menambahkan, selain Kota Palembang penilaian juga akan dilakukan di 7 kabupaten kota lain di Sumsel dan dilakukan secara paralel oleh tim penilaian kota sehat.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...