BPBD Sumsel: 60.000 Hektar Lahan Terbakar Di Sumsel Tahun 2019
BPBD Sumsel: 60.000 Hektar Lahan Terbakar Di Sumsel Tahun 2019
Sepanjang terjadinya karhutla di Sumsel menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sumsel Iriansyah yang ditemui di Kantor BPBD Sumsel mengatakan, sebanyak 60 Ribu hektar lahan telah terbakar, dimana lokasi yang paling banyak di Kabupaten OKI dan Musi Banyuasin.
Sejak maret 2019, 140,4 hektare lahan terbakar sebagai dampak dari karhutla, kebakaran hutan yang paling parah terjadi di Kabupaten Ogan Ilir dengan lahan yang terbakar mencapai 72,15 hektare, disusul 57,7 hektare di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir, 6 hektare di Kabupaten Banyuasin, serta 0,5 hektare di Kota Lubuklinggau.
Pihaknya saat ini memaksimalkan upaya pencegahan karena upaya pemadaman tidak akan terlalu berarti apabila kebakaran sudah meluas, apalagi di lokasi lahan gambut yang tidak bisa dijangkau melalui jalur darat. Untuk membantu upaya pemadaman di Sumsel, BNPB mengirimkan bantuan berupa 4 helikopter untuk upaya pemadaman boom air.
Komentar Facebook