Vihara Dharmakirti Manfaatkan Momen Imlek Untuk Berbagi
Vihara Dharmakirti Manfaatkan Momen Imlek Untuk Berbagi
Berbagai cara dilakukan masyarakat Tionghoa di Palembang dalam menyambut Tahun Baru Imlek 2571, mulai dari menggelar perayaan lampion, do’a bersama hingga berbagi kepada yang membutuhkan seperti yang dilakukan di Vihara Dharmakirti Palembang.
Ketua Majelis Budhayana Indonesia Hendra Lili menuturkan, agar perayaan Tahun Baru Imlek di tahun ini dapat dinikmati oleh seluruh Umat Budha, baik Umat Budha yang kurang mampu maupun yang sudah memasuki usia sepuh di Palembang. Pihaknya tidak hanya menyiapkan hal bersifat perayaan saja, melainkan juga melakukan pembagian ratusan paket yang berisi sembako, bahan membuat kue, hingga angpao yang diharapkan dapat membantu Umat Budha yang kurang mampu di Palembang.
Ia menambahkan, memasuki Tahun Baru Imlek 2571 yang merupakan tahun tikus ini diharapkan dapat menjadikan Sumatera Selatan semakin maju dan berkembang, baik dari segi perekonomian, kehidupan, keagamaan serta kerukunan antar umat beragama.
Komentar Facebook