Penjualan Properti Menurun Selama Pandemi Covid 19
Penjualan Properti Menurun Selama Pandemi Covid 19
Penjualan properti di kota Palembang dalam kurun waktu 3 bulan terkahir terus mengalami penurunan hingga 50 persen . Hal ini di perparah dengan ditutupnya akses bandara sehingga banyak calon pembeli yang berada di luar palembang menunda transaksi .
Pandemi virus covid 19 yang melanda Indonesia , ternyata berdampak dengan bisnis properti di kota Palembang ,dalam kurun waktu 3 bulan terkahir , penurunan mulai terjadi karena rendahnya daya beli masyarakat serta ditutupnya akses bandara karena pembatasan sosial berskala besar.
Endang Wasiati Wierono ketua DPD Asosiasi Real Estate Broker Sumsel mengatakan , penurunan mulai terasa sejak bulan Maret 202, yang mencapai 50 persen , hal ini di perparah dengan ditutupnya akses bandara sehingga banyak calon pembeli yang berada di luar Palembang menunda transaksi, digital marketing platform menjadi solusi pemasaran yang dilakukan untuk memasarkan properti tersebut.
Dengan di berlakukannya new normal di bulan Juni 2020 , perlahan namun pasti penjualan properti di harapkan mampu mengalami peningkatan.
Komentar Facebook