Dinding Pembatas Aliran Sungai Lematang Roboh Akibat Tanah Amblas
Dinding Pembatas Aliran Sungai Lematang Roboh Akibat Tanah Amblas
Dinding beton yang dibangun untuk pembatas aliran Sungai Lematang yang saat ini masih dalam tahap pengerjaan , roboh akibat tanah yang berada dipinggiran sungai amblas .
Amblasnya tanah membuat dinding beton nyaris roboh ke aliran sungai . Membuat warga sekitar khawatir dinding beton yang besar akan menimpa warga yang beraktivitas sehari hari di sungai.
Sementara itu . Kepala BPBD kabupaten Pali – Junaidi Anwar menjelaskan robohnya dinding akibat tanah turun tidak kuat menahah beban dinding beton serta aktivitas lainya dan pihaknya segera mencabut dan memindahkan dinding beton ke tempat lain yang lebih aman .
Proyek pembuatan dinding pembatas dari anggaran hibah pemerintah pusar dengan tujuan mencegah longsor dan luapan air Sungai Lematang.
Komentar Facebook