Zainal Abidin: Pembelajaran Jarak Jauh Tidak Dapat Membentuk Karakter Anak
Zainal Abidin: Pembelajaran Jarak Jauh Tidak Dapat Membentuk Karakter Anak
Pembelajaran jarak jauh yang dilaksanakan selama pandemi Covid-19 dirasa kurang efektif, hal tersebut disampaikan Ketua DPRD Kota Palembang Zainal Abidin. Menurutnya pembelajaran jarak jauh tidak dapat membentuk karakter anak, karena hanya berpatokan dengan tugas dan nilai. Hal ini menjadi perhatian serius dan harus segera diberikan solusi, dengan pembelajaran secara tatap muka guru dan siswa dapat saling berkomunikasi dan memantau perkembangan karakter setiap siswanya.
Permasalahan jaringan internet yang belum merata di setiap daerah juga harus diberikan solusi, sehinga proses belajar mengajar selama Covid-19 ini dapat terus dilaksanakan dengan baik sesuai standar pendidikan yang berlaku.
Komentar Facebook