Pemkot Palembang Resmikan 1015 Cpns Dan Pppk Formasi Tahun 2019
Pemkot Palembang Resmikan 1015 Cpns Dan Pppk Formasi Tahun 2019
Dengan dipimpin langsung oleh walikota Palembang , pemerintah kota Palembang menggelar peresmian CPNS formasi tahun 2019 , dan PPPK pemerintah kota Palembang , di ruang Parameswara setda kota Palembang . Dalam peresmian CPNS formasi 2019 yang dilakukan ini , diikuti oleh sebanyak 49 perwakilan CPNS dan PPPK saja .
Dengan dipimpin langsung oleh walikota Palembang , Harnojoyo , yang didampingi Sekda kota Palembang , Ratu Dewa serta kepala BKPSDM kota Palembang , pemerintah kota Palembang menggelar peresmian CPNS formasi tahun 2019 , dan PPPK pemerintah kota Palembang , di ruang parameswara Setda kota Palembang .
Usai peresmian , walikota Palembang , Harnojoyo mengatakan , dalam peresmian CPNS formasi 2019 yang dilakukan ini , diikuti oleh sebanyak 49 perwakilan CPNS dan PPPK saja , dari total keseluruhan CPNS dan PPPK berjumlah 1015 orang . Dengan peresmian ini , dirinya mengucapkan selamat , dan diharapkan dapat bekerjasama dalam memajukan kota Palembang .
Sementara itu , kepala BKPSDM kota Palembang , Riza Fahlevi mengatakan , dalam peresmian ini hanya 49 orang perwakilan CPNS dan PPPK yang dilantik dari seharusnya 1015 orang . Hal ini dikarenakan adanya pembatasan di masa pandemi . Namun tidak perlu khawatir , karena bagi CPNS dan PPPK yang tidak hadir dalam pelantikan dapat mengambil Sk secara langsung di kantor BKPSDM palembang.
Komentar Facebook