Kesbangpol Palembang Gelar Penyuluhan Pendidikan Politik Kaum Gender

Kesbangpol Palembang Gelar Penyuluhan Pendidikan Politik Kaum Gender

Paham pentingnya keterlibatan kaum perempuan dalam suksesnya penyelenggaraan pemilu 2019, Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik atau Kesbangpol Kota Palembang menggelar penyuluhan pendidikan politik bagi kaum gender di Grand Atiyasa Convention Center Rabu 20 Februari 2019. Penyuluhan ini dibuka oleh Kepala Bidang Partisipasi Politik Kesbangpol Kota Palembang Radiostuti.

Dalam kegiatan ini menghadirkan beberapa narasumber, salah satunya Rektor Universitas Taman Siswa Palembang Joko Siswanto. Usai mengisi penyuluhan, ia menerangkan kegiatan pendidikan politik ini merupakan kegiatan yang sangat baik karena kegiatan yang sudah seharusnya dilakukan pemerintah sebagai media bagi masyarakat untuk mengetahui hak dan kewajiban dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Diharapkan kegiatan ini dapat dilakukan seterusnya agar dapat menjaga kondusifitas di Sumsel khususnya di Palembang dalam penyelengaraan pemilu.

Sementara itu Kebid Politik Kesbangpol Sumsel Kurniawan Kant mengatakan, sangat mengapresiasi kegiatan ini karena sudah menjalankan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 trerkait mendukung dan mensukseskan pemilu melalui sosialisasi pendidikan politik. Diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan partisipasi pemilih di Kota Palembang pada pemilu mendatang.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...