Pemkot Palembang Gelar Peringatan Isra Miraj Di Masjid Agung

Pemkot Palembang Gelar Peringatan Isra Miraj Di Masjid Agung

Ratusan umat muslim mendatangi Masjid Sultan Mahmud Badaruddin Jayo Wikramo I menghadiri peringatan Isra dan Miraj Nabi Muhammad SAW dengan tema Aktualisasi Shalat Berjamaah Di Masjid Sebagai Manifestasi Nyata, Kebangkitan Ekonomi Umat Menuju Palembang Emas Darussalam 2018-2023.

Dalam kegiatan tersebut hadir pula Asisten 3 Pemkot Palembang, Asisten 1 Pemprov Sumsel Akhmad Najib serta tokoh masyarakat di Sumsel lainnya. Para jamaah yang hadi diajak mendengarkan tausiah agama yang disampaikan oleh Ustadz Habib Novel Muhammad Alaydrus yang merupakan pimpinan Pondok Pesantren Raudhah.

Asisten 3 Pemkot Palembang Agus Kelana dalam sambutannya mengatakan, peristiwa Isra’ dan Mi’raj Nabi Muhammad adalah diperjalankannya Nabi Muhammad oleh Allah di malam hari dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa. Pihaknya mengajak semua yang hadir untuk meneladani sosok Nabi Muhammad SAW dan menerapkan sifat teladan dalam kehidupan hari-hari.

Asisten I Pemprov Sumsel Akhmad Najib mengatakan, dengan kegiatan Isra Miraj ini seluruh umat islam dapat mempertebal keimanan dan dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT dan menjauhi segala larangannya.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...