Mengenal Beragam Manfaat Dari Tanaman Bidara Arab
Mengenal Beragam Manfaat Dari Tanaman Bidara Arab
Tanaman Bidara atau Bidar Arab saat ini di Indonesia mulai banyak yang memasarkannya, baik secara online atau di toko-toko. Bidara atau dalam bahasa arab dikenal dengan Sidr ini merupakan tanaman yang berasal dari Arab. Ada beberapa jenis dari Pohon Bidara, namun yang selama ini paling dicari adalah Bidara Arab atau yang disebut sebagai Bidara Sidr.
Cek Rian salah satu penjual Bidara Arab mengatakan, bagi umat muslim daun Bidara bisa dimanfaatkan dan biasa digunakan untuk memandikan jenazah, dan juga untuk kelengkapan ruqyah kepada orang yang terkena gangguan sihir atau jin. Dengan cara di tumbuk dimasukkan ke dalam air dan di minum atau dicampurkan ke air yang dipergunakan untuk mandi. Daun Bidara kering juga bisa ditemukan di toko-toko herbal muslim, akan tetapi untuk dapat memanfaatkannya akan lebih baik jika ditanam sendiri di rumah yang bahkan bisa menggunakan media tanam pot saja.
Untuk satu bibit tanaman Bidara yang berukuran kecil dirinya biasanya menjual dengan harga terjangkau, yakni Rp. 25 Ribu per 25 cm, sedangkan untuk ukuran besar seharga Rp. 40 Ribu hingga Rp. 50 Ribu. Menurutnya harga tidak seberapa apabila dibandingkan dengan manfaatnya.
Komentar Facebook