Indonesia Juara Sumatera Slam Wheelchair Rugby 2019
Indonesia Juara Sumatera Slam Wheelchair Rugby 2019
Ibukota Sumatera Selatan Palembang kembali menjadi tuan rumah event olahraga internasional. Tiga negara berpartisipasi dalam event bertajuk Sumatera Slam Wheelchair Rugby 2019 yang merupakan program CSR dari perusahaan Halcyon Agri Group bekerjasama dengan PT Hok Tong dan Bali Sport Foundation yang berlangsung dari tanggal 18 hingga 20 Oktober 2019 di GOR Dempo Jakabaring Sport City.
Acara dibuka oleh Asisten Pemerintahan Dan Kesra Provinsi Sumatera Selatan Akhmad Najib pada Jumat 18 Oktober 2019. Pembukaan kejuaraan ditandai dengan pemukulan gong. Tiga negara yang ikut dalam kejuaraan ini Indonesia sebagai tuan rumah mengirimkan dua tim, dua negara lainnya yakni Singapura dan Malaysia.
Saat ditemui usai membuka acara, Asisten Pemerintahan Dan Kesra Provinsi Sumatera Selatan Akhmad Najib mengatakan, bahwa Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan sangat mendukung acara ini dan kedepannya harus terus dikembangkan, dan kejuaaran olahraga bisa menyatukan dan menghargai sesama bangsa.
Event olahraga Sumatera Slam Wheelchair Rugby 2019 di babak final dilaksanakan pada Minggu 20 Oktober 2019. Akhirnya Indonesia keluar menjadi juara pertama, Singapura juara kedua dan Malaysia di tempat ketiga. Memberikan trophy kepada para pemenang sekaligus menuntup kejuaraan ini dilakukan Managing Direktor Halcyon Agri Leonard Beschizza.
Usai penutupan acara ketua pelaksana Alex K Eddy yang ditemui mengatakan, bahwa event ini lebih mengutamakan spirit kebersamaan dan membangkitkan semangat para atlet yang berpartisipasi.
Komentar Facebook