3 Kepala Daerah Di Sumsel Harus Membuat Promosi Menarik Wisatawan Pasca Berita Harimau
3 Kepala Daerah Di Sumsel Harus Membuat Promosi Menarik Wisatawan Pasca Berita Harimau
Pengelolaan yang baik serta strategi promosi yang tepat dapat dilakukan oleh setiap kabupaten kota di Sumatera Selatan untuk mengembangkan objek wisata di setiap daerah.
Setelah diterpa pemberitaan adanya hewan Harimau di wilayah Pagar Alam, Lahat dan Muara Enim, kepala daerah di wilayah tersebut harus membuat strategi promosi untuk menarik kembali wisatawan.
Gubernur Sumsel Herman Deru mengatakan, dari hasil olah TKP di wilayah jalur Harimau tersebut memang merupakan habitatnya. Pesatnya pembangunan membuat hewan Harimau tersebut terganggu. Kedepan, dengan mengajak BKSDA untuk pengelolaan wilayah hutan akan memberikan rasa aman bagi masyarakat di wilayah tersebut.
Strategi promosi tempat wisata juga harus dilakukan secara cepat terutama wilayah Pagar Alam dan Lahat yang cukup terkenal objek wisatanya, sehingga wisatawan yang datang dapat merasa aman.
Komentar Facebook