Kue Keranjang Tradisi Perayaan Imlek
Kue Keranjang Tradisi Perayaan Imlek
Kue Keranjang dengan bahan utama yaitu tepung ketan dan gula merah kelapa dengan cita rasa yang manis merupakan salah satu menu wajib masyarakat Tiong Hoa yang merayakan Imlek atau Tahun Baru Cina termasuk di Kota Palembang.
Penjual Kue Keranjang di kawasan Veteran Palembang, Hengky mengatakan Kue Keranjang merupakan kue yang wajib ada saat perayaan Tahun Baru Cina yang sudah menjadi tradisi turun menurun baik untuk keperluan ibadah, maupun untuk menjamu tamu saat datang ke rumah. Kue Keranjang ini memiliki berbagai macam ukuran.
Ia menambahkan, dalam sehari 50 Kue Keranjang di tokonya laku terjual, serta pembeli yang datang tidak hanya dari dalam kota, dari luar kota juga banyak yang datang atau memesan lewat online.
Rep/Kam : Welly AF
Komentar Facebook