2.000 Lampion Semarakan Imlek Di Kelenteng Dewi Kwan Im Chandra Nadi Palembang

2.000 Lampion Semarakan Imlek Di Kelenteng Dewi Kwan Im Chandra Nadi Palembang

Beginilah suasana menyambut Tahun Baru Imlek 2571 di Kelenteng Dewi Kwan Im Chandra Nadi 10 Ulu Palembang.

Diterangkan oleh Tek Seng salah satu pengelola kelenteng, selain melakukan pembersihan tempat berdoa dan juga menyiapkan berbagai perlengkapan doa seperti lilin, dupa sebagai tradisi tahunan di kelenteng ini, juga mulai dipasang sekitar 2.000 lampion yang akan menambah kekhasan kultur Tionghoa pada hari pelaksanaan Imlek yang jatuh pada 25 Januari 2020.

Lampion yang ada akan mulai dinyalakan pada malam H-1 Imlek atau bertepatan dengan puncaknya jemaah bersembahyang di Kelenteng ini. Puluhan ribu jemaah akan memadati kelenteng dan diharapkan memasuki Tahun Tikus Logam ini dapat membawa keselamatan dan murah rezeki bagi semua orang.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...