DKPP Sumsel Pastikan Stok Pangan Aman dan Harga Stabil Jelang Ramadan

Palembang — Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) memastikan ketersediaan pasokan bahan pokok dalam kondisi aman serta harga pangan tetap stabil menjelang bulan suci Ramadan.

Kepala DKPP Provinsi Sumsel, Ruzuan Efendi, menyampaikan hal tersebut usai mengikuti rapat koordinasi lintas sektoral Gerakan Sumsel Mandiri Pangan. Menurutnya, pemerintah daerah telah menyiapkan sejumlah langkah strategis untuk mengantisipasi potensi gejolak harga akibat meningkatnya permintaan masyarakat.

Sebagai bentuk komitmen menjaga daya beli masyarakat sekaligus menekan laju inflasi, DKPP Sumsel menjalankan arahan Gubernur Sumatera Selatan dengan memperkuat pengawasan distribusi, memastikan kecukupan stok, serta melakukan koordinasi intensif dengan instansi terkait dan pelaku usaha pangan.

Ruzuan Efendi menegaskan, hingga saat ini kondisi stok pangan di Sumatera Selatan masih dalam batas aman dan mencukupi kebutuhan masyarakat selama Ramadan. Namun demikian, pemerintah tetap mewaspadai potensi kenaikan harga pada sejumlah komoditas strategis.

“Komoditas seperti bawang, cabai, telur, dan daging menjadi perhatian utama karena permintaannya cenderung meningkat menjelang Ramadan,” ujarnya.

DKPP Sumsel juga mengimbau masyarakat agar tetap berbelanja secara bijak dan tidak melakukan pembelian berlebihan. Pemerintah berkomitmen terus menjaga stabilitas pangan agar masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan tenang dan nyaman.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...