Jelang Pemilu 2019, 908 Narapidana Di Lapas Lubuklinggau Rekam E-KTP

Jelang Pemilu 2019, 908 Narapidana Di Lapas Lubuklinggau Rekam E-KTP

Pelaksanaan perekaman E-KTP yang berlangsung di Aula Lapas Lubuklinggau ini dilakukan agar narapidana yang masih mempunyai hak pilih dapat tetap terdata untuk menggunakan hak pilihnya pada pemilihan umum 17 April mendatang di TPS khusus di dalam lapas.

Rencananya perekaman E-KTP bagi warga binaan lapas ini akan berlangsung selama tiga hari yang langsung dilakukan oleh masing-masing petugas Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil dari tiga kabupaten.

Dalam keterangan persnya kepada wartawan, Kalapas Lubuklinggau Imam Purwanto mengatakan, untuk warga binaan yang ikut dalam perekaman E-KTP sebanyak 908 narapidana yang termasuk di dalam tiga wilayah yakni Kota Lubuklinggau sebanyak  203 orang, Kabupaten Musi Rawas sebanyak 419 orang dan Kabupaten Muratara sebanyak 139 orang.

Sementara itu dalam pelaksanaan perekaman E-KTP ini juga selain melibatkan petugas Disdukcapil, turut juga langsung diawasi pihak perwakilan dari KPU maupun Bawaslu dari tiga kabupaten kota.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...