Pembelajaran Tatap Muka Bagi Siswa Yang Belum Mengerti Materi
Pembelajaran Tatap Muka Bagi Siswa Yang Belum Mengerti Materi
Sesuai dengan arahan Dinas Pendidikan Sumsel, pembelajaran tatap muka boleh dilakukan bagi siswa yang belum mengerti materi , namun dengan standar protokol yang berlaku , dalam satu kelas maksimal 15 siswa , menjaga jarak dan menggunakan masker.
Kendati menggunakan pemebejaran jarak jauh yang dilakukan oleh pihak sekolah selama pendemi covid 19 ,pembelajaran tatap juga di lakukan bagi siswa yang belum mengerti materi.
Zulkarnain , kepala Sma Negeri 21 mengatakan , pembelajaran tatap muka ini diperbolehkan sesuai dengan arahan dinas pendidikan Sumsel , namun dengan standar protokol yang berlaku , dalam satu kelas maksimal 15 siswa , menjaga jarak dan menggunakan masker ,hanya siswa yang tidak mengerti materi dan terkendala teknis daring , yang diperbolehkan datang kesekolah sesuai dengan kesepakatan bersama guru mata pelajaran.
Pembelajaran jarak jauh juga masih dilakukan pihak sekolah , dengan melakukan subsidi pulsa untuk pembelian kuota bagi siswa yang kurang mampu dan beprestasi.
Komentar Facebook