Bertepatan Dengan Hari Saraswati Umat Hindu Di Palembang Melaksanakan Piodalan Pura Kahyangan Swarnadwipa
Pura Kahyangan Swarna Dwipa yang berada di komplek Jakabaring Sport City , memperingati hari lahir pura(piodalan) sekaligus juga dilaksanakan , upacara ritual melaspas untuk penyerpurnaan, pembersihan dan pensucian secara niskala terhadap bangunan pura Kahyangan Swarnadwipa yang dipuput atau dipimpin langsung oleh Ida Pedanda Putra Singarsa.
Bertepatan dengan hari raya saraswati, Pura Kahyangan Swarnadwipa memperingati hari lahir pura (piodalan) sekaligus melakukan upacara melaspas.
Pura Kahyangan Swarnadwipa yang dibangun dalam komplek rumah ibadah diatas tanah milik provinsi Sumatera Selatan dengan luas 750 M2 merupakan bangunan yang memiliki sejarah penting, dimana pura Kahyangan Swarna Dwipa digunakan pada saat Asian Games XVIII Tahun 2018.
Dalam pembangunan pura menghabiskan anggaran biaya Rp 4M yang bersumber dari bantuan dari kementrian agama, BUMN, BUMD, BUMS serta sumbangan umat Hindu. Dengan selesainya pembangunan pura Kahyangan Swarnadwipa, dilaksanakan upacara ritual melaspas untuk penyempurnaan pembersihan dan pensucian secara niskala terhadap bangunan pura Kahyangan Swarnadwipa yang dipuput atau dipimpin langsung oleh Ida Pedanda Putra Singarsa pada Sabtu 30 Januari 2021.
Menurut PHDI provinsi Sumatera Selatan, IGB Surya Negara, upacara melaspas dilakukan secara sederhana mengingat masih dalam suasana pandemi, dengan mengikuti protokel kesehatan, dan menyampaikan ucapan trikasih kepada pemerintah provinsi Sumsel yang telah mempasilitasi acara ini.
Selain itu PHDI Prov Sumsel juga mengingatkan seluruh umat Hindu diSumsel untuk selalu menjaga zero komplik diSumsel.
Rep. Gusti Putu Sumertayasa
Komentar Facebook