Pesepeda Di Palembang Diminta Walikota Untuk Tetap Manjaga Jarak

Pesepeda Di Palembang Diminta Walikota Untuk Tetap Manjaga Jarak

Selama pandemi Covid-19 berlangsung, sepeda kembali populer di tengah masyarakat, bahkan kini telah ramai berbagai jenis komunitas sepeda. Selain sebagai alat transportasi maupun alat olahraga, kini sepeda dianggap sebagai alat untuk menyatukan kebersamaan sambil menjaga jarak di tengah pandemi Covid-19, mengingat kendaraan tanpa mesin ini hanya bisa dikendarai oleh satu orang saja.

Tak hanya populer, kini bersepeda khususnya di Kota Palembang telah difasilitasi oleh Pemerintah. Dimana di setiap bahu jalan sudah dihiasi dengan jalur khusus, rambu, hingga jam khusus operasional bagi para pesepeda.

Walikota Palembang Harnojoyo mengatakan, Pemerintah Kota Palembang mendukung tingginya minat masyarakat Palembang untuk bersepeda dengan menyiapkan jalur khusus, rambu hingga jam khusus bagi para pesepeda. Namun diharapkan para pesepeda dapat melengkapi diri dengan peralatan keselamatan yang memadai dan juga tidak lupa mematuhi protokol kesehatan, seperti menjaga jarak, menyiapkan hand sanitizer, menjaga kebersihan, dan tetap menggunakan masker ketika bersepeda.

Sementara itu salah satu pesepeda, Eko mengatakan, sebagai penggemar olahraga sepeda wajib untuk mengikuti protokol kesehatan dan keselamatan, seperti menyiapkan hand sanitizer, menggunakan baju berwarna cerah agar mudah terlihat pengendara lain ketika bersepeda di jalan raya, dan yang terpenting menjaga jarak ketika sedang bersama pengendara sepeda lainnya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Untuk pencegahan Covid-19 Ingat Pesan Ibu dengan selalu menerapkan 3M, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Dengan penerapan perilaku 3M, Indonesia segera terbebas Virus Corona menuju Sumsel Bangkit, Sumsel Adaptasi Kebiasaan Baru, Indonesia Maju.

Rep : Anugrah Sandy Pratama

Kam : Welly AF

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...