Cegah Karhutla, TMC Mulai Dioperasikan Di Provinsi Sumsel Dan Jambi
Badan pengkajian dan penerapan teknologi mulai mengoperasikan teknologi modifikasi cuaca untuk pencegahan kebakaran hutan dan lahan di provinsi Sumatera Selatan dan Jambi. Saat ini kedua wilayah tersebut mendekati puncak musim kemarau. Pembukaan resmi kegiatan tmc pencegahan karhutla dilaksanakan secara hybrid oleh dirjen pengendalian perubahan iklim, kementerian LHK secara daring dan dari posko TMC di Lanud Sri Mulyono Herlambang Palembang.
Badan pengkajian dan penerapan teknologi mulai mengoperasikan teknologi modifikasi cuaca untuk pencegahan kebakaran hutan dan lahan di provinsi Sumatera Selatan dan Jambi. Saat ini kedua wilayah tersebut mendekati puncak musim kemarau. Pembukaan resmi kegiatan TMC pencegahan karhutla dilaksanakan secara hybrid oleh dirjen pengendalian perubahan iklim, kementerian LHK secara daring dan dari posko TMC di Lanud Sri Mulyono Herlambang Palembang.
Seperti diketahui ,bahwa daerah Sumsel dan Jambi memiliki area lahan gambut yang cukup luas yang rentan terjadi kebakaran saat kering. Lahan gambut ini harus selalu dalam keadaan basah untuk mencegah terjadinya kebakaran lahan dan hutan. Operasi TMC di Sumsel dan Jambi didukung Skadron 4 Malang TNI Angkatan Udara dengan mengerahkan armada pesawat casa 212 A-2105 dan 11 kru pesawat, hal tersebut dijelaskan oleh komandan pangkalan udara (Lanud) TNI angkatan udara Sri Mulyono Herlambang Palembang Kolonel (PNB) Hermawan Widhianto.
Pihaknya akan menyiapkan 11 orang crew yang terdiri dari pilot-pilot berpengalaman yang biasa melakukan TMC, dan mengoperasikan pesawat intai, tim akan menyemai garam di awan yang masih berpotensi hujan , yang diperkirakan berada di ketinggian 10.000 FT. Terdapat empat wilayah yang akan diutamakan, diantaranya daerah yang memiliki potensi awan menjadi hujan, daerah yang memiliki hotspot dan daerah bergambut.
Komentar Facebook