Kambang Iwak Fest 2025 Digelar, Dorong Wisata dan UMKM Kota Palembang

PALEMBANG — Pemerintah Kota Palembang menggelar Kambang Iwak Fest 2025 di kawasan Kambang Iwak, tepatnya di depan Rumah Dinas Wali Kota Palembang. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Pemkot Palembang dalam menghidupkan ruang publik sekaligus mendorong sektor pariwisata dan UMKM.

Kambang Iwak Fest 2025 secara resmi dibuka oleh Asisten II Pemerintah Kota Palembang, Isnaini Madani, didampingi Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang, Irman.

Usung Tema Alam Lestari, Wisata Berseri

Dalam sambutannya, Plt. Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang Irman menyampaikan bahwa Kambang Iwak Fest 2025 mengusung tema “Alam Lestari, Wisata Berseri”. Tema ini dipilih sebagai bentuk komitmen menjaga kelestarian lingkungan sekaligus mengembangkan potensi wisata perkotaan.

Menurut Irman, kawasan Kambang Iwak dipilih karena memiliki peran strategis sebagai taman kota, paru-paru kota, serta ikon rekreasi masyarakat Palembang. Lokasi ini juga dikenal sebagai ruang interaksi sosial yang kerap dimanfaatkan warga untuk berolahraga, berwisata kuliner, hingga menggelar berbagai kegiatan budaya.

“Kambang Iwak bukan hanya ruang terbuka hijau, tetapi juga pusat aktivitas masyarakat yang memiliki nilai wisata dan budaya,” ujar Irman.

Berikan Ruang bagi UMKM

Sementara itu, Asisten II Pemkot Palembang Isnaini Madani menyampaikan bahwa Kambang Iwak Fest 2025 telah lama direncanakan dan menjadi wadah bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk mempromosikan produknya.

Ia berharap kegiatan ini mampu memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat sekaligus memperkuat citra Palembang sebagai kota wisata yang ramah dan berkelanjutan.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...