Pemprov Sumsel Sambut Baik Bantuan Mobile Laboratorium Lingkungan KLHK

Pemprov Sumsel Sambut Baik Bantuan Mobile Laboratorium Lingkungan KLHK

Sebagai salah satu upaya terobosan untuk mengatasi permasalahan lingkungan terutama kebakaran hutan dan lahan, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan bersama Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menggelar sinergi peran laboratorium dalam mendukung early warning system atau sistem peringatan dini bencana lingkungan.

Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya mengatakan, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menyambut baik namun harus diimbangi dengan mawas diri. Ini berarti tingkat pencemaran lingkungan di Sumatera Selatan telah mencapai tingkat mengkhawatirkan bagi pemerintah pusat. Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan juga akan memaksimalkan OPD-OPD serta adanya bantuan mobile laboratorium lingkungan yang nantinya akan masuk ke daerah-daerah korporasi terkait pencemaran lingkungan di sekitar daerah tersebut.

Kepala Pusat Penelitian Dan Pengembangan Kualitas Dan Laboratorium Lingkungan KLHK Herman Hermawan mengatakan, terobosan ini tentunya memerlukan dukungan dari lintas sektoral. Nantinya bila terdapat laporan dari masyarakat terkait pencemaran lingkungan, mobil laboratorium langsung diterjunkan untuk pengujian sample di daerah tersebut.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...