Stok Darah PMI Linggau Menipis, Akibat Sepinya Pendonor


Stok Darah PMI Linggau Menipis, Akibat Sepinya Pendonor

Dampak pandemi covid-19, membuat ketersediaan stok darah di PMI cabang kota Lubuklinggau semakin menipis. Hal ini dikarenakan minimnya para pendonor aktif lantaran di masa pandemi takut terinfeksi virus covid 19.

Menipisnya stok darah di PMI cabang Lubuklinggau sudah hampir enam bulan terakhir sejak terjadinya pandemi covid 19. Hal ini dikarenakan aktvitas donor darah di masa pandemi covid-19 cendrung sepi disebabkan banyak orang yang takut terpapar virus corona.
Kabid pelayanan masyarakat unit donor darah PMI Lubuklinggau Budi Purwanto mengakui PMI cukup kesulitan dalam memenuhi ketersedian stok darah. Dimana dalam sehari untuk lima kantong darah sulit didapatkan, padahal dalam sehari kebutuhan bisa mencapai 10 sampai 12 kantong darah. Sedangkan untuk stok darah dari pendonor dalam sebulannya turun drastis dari sebelum pandemi mencapai 500 kantong kini hanya 250 kantong saja.
Budi juga menambahkan, menipisnya stok darah di pmi ini dikarenakan selain berkurangnya pendonor, hal inipun disebabkan tidak adanya kegiatan bakti sosial di masa pandemi, padahal kegiatan ini cukup besar menyumbang stok darah di PMI Lubklinggau.

Sementara itu, dengan menurunya para pendonor ini, pihaknya telah meminta rumah sakit yang memerlukan darah agar membawa pendonor dari keluarga pasien.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...