Mencegah Wabah Virus Corona, Gunakan Masker Di Tempat Umum

Mencegah Wabah Virus Corona, Gunakan Masker Di Tempat Umum

Terkait Virus Corona yang ditemukan di Wuhan China, beberapa antisipasi terhadap menyebarnya virus ini dilakukan. Di Palembang sendiri telah melakukan pencegahan terhadap virus ini seperti di Bandara SMB II dan pelabuhan telah memperketat penjagaan dengan menyiapkan alat thermal scanner dan thermometer infrared.

Untuk pencegahan lainnya seperti yang dikatakan dr. Sylvia Riana dokter penyakit dalam di Rumah Sakit Sriwijaya Palembang yang ditemui Rabu 29 Januari 2020, untuk mencegah virus ini hindari tempat-tempat yang beresiko tinggi penyebab tumbuhnya virus, seperti di tempat penjualan hewan maupun pasar. Dan untuk mencegah terjangkitnya virus, masyarakat diharapkan menggunakan masker dan menjaga ketahanan tubuh dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi, serta menjaga kebersihan tubuh dengan cara sering mencuci tangan.

Ia juga mengatakan, sampai saat ini belum ada pengobatan khusus dan vaksinisasi terhadap Virus Corona ini. Ia menghimbau kepada masyarakat agar menjaga imunitas tubuh dengan baik.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...