Warga Palembang Diminta Jangan Panik Jelang PSBB Terkait Covid-19

Warga Palembang Diminta Jangan Panik Jelang PSBB Terkait Covid-19

Kota Palembang memasuki masa persiapan untuk melakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar seperti yang sudah dilakukan DKI Jakarta dan beberapa kabupaten/kota lain di Indonesia. Masyarakat Kota Palembang Sumatera Selatan diminta tak panik dengan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Hal ini ditegaskan oleh Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Anom Setyadji, penutupan batas-batas wilayah untuk masuk ke Kota Palembang menjelang PSBB yang mulai dilakukan sebaiknya disikapi secara wajar. Selain itu juga Palembang telah melakukan beragam upaya seperti sekolah diliburkan.

Penutupan ini bukan berarti melarang semua kendaraan untuk masuk ke ibukota Provinsi Sumatera Selatan, namun kendaraan yang akan masuk harus menerapkan protokol penanganan Covid-19. Pihaknya pun menghimbau warga Palembang tidak meninggalkan kota tersebut untuk mudik ke kampungnya, apalagi sudah ada larangan dari pemerintah demi memutus rantai penyebaran Virus Corona.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...