Pemkot Palembang Tanda Tangani Hasil Uji Petik PMK3I

Pemkot Palembang Tanda Tangani Hasil Uji Petik PMK3I

Dalam rangka mendukung perkembangan ekonomi kreatif di Kota Palembang, Harobin Mustofa Sekda Kota Palembang melakukan penandatanganan berita acara hasil uji petik Penilaian Mandiri Kabupaten Kota Kreatif Indonesia (PMK3I) yang dihadiri oleh Selianne Halia Ishak Direktur Fasilitasi Infrastruktur Fisik Bekraf.

Harobin Mustofa menjelaskan, penandatanganan ini bertujuan untuk mengembangkan 4 sektor ekonomi kreatif di Palembang seperti sektor kuliner, griya, aplikasi dan games, serta sektor video dan film. Pengembangan ke 4 sektor ini sendiri akan dilakukan Pemkot Palembang dengan mengangkat 1 sektor unggulan sebagai motivator untuk 3 sektor lainnya. Dan sektor kuliner akan menjadi unggulan karena sudah dikenal luas terutama pasca Asian Games lalu.

Kedepan dengan adanya penandatanganan berita acara hasil uji petik PMK3I ini dapat memunculkan kesepahaman, dan dilanjutkan dengan MoU antara Pemkot Palembang dengan pihak Bekraf agar Bekraf dapat memberikan perhatian secara khusus kepada ekonomi kreatif di Palembang.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...