Pemkot Palembang Bina 100 UKM Dalam Program Kotaku

Pemkot Palembang Bina 100 UKM Dalam Program Kotaku

Upaya memaksimalkan Program Kotaku dari segi perekonomian masyarakat, Pemerintah Kota Palembang saat ini terus melakukan pembinaan terhadap UKM yang ada.

Dimana hingga November 2019 ini sekitar 100 Usaha Kecil Menengah atau UKM telah dibina oleh Pemerintah Kota Palembang. Pembinaan ini juga tidak setengah-setengah, karena selain pelatihan kepada masyarakat untuk mendirikan UKM, bantuan modal tanpa bunga dan tanpa agunan juga diberikan, dengan besaran Rp. 3 Juta perorang. Hal tersebut dijelaskan oleh Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda.

Selain dalam rangka pengentasan kawasan kumuh di Palembang, hal ini dilakukan juga dalam rangka mengubah pola pikir masyarakat yang selama ini hanya terpaku pada lapangan kerja yang ada, dan tidak memiliki keberanian untuk membuka lapangan kerjanya sendiri.

minyak apun ganapathi

Komentar Facebook

You might also like

Loading...